Langsung ke konten utama

syairku

S-Y-A-I-R-K-U
Oleh: Desmoy

#KARMA
Aku yang pertama memainkan asa
Aku jua yang menantang karma
Awal kupikir itu hanya sepah zaman purba
Namun karma nyata adanya
Iya datang tanpa terduga
Seperti dipecut sakit rasanya
Kini sesal pun menjadi taburannya
Tak bisa dihindari
Karma seakan telah menjadi bagian dalam diri

#AKU
aku wanita yang sedang menanti
Menanti sang kekasih hati
yang kelak akan menemani
sehidup semati
Wanita yang bersikukuh menanti
Meski hasilnya tak pasti
Wanita penikmat rindu
Meski rindu sering kali menyayat hati
Ya itulah AKU ...
Wanita yang keras kepala mencintaimu
Yang tidak pernah goyah oleh waktu
Yang tak pernah bosan sebut namamu disetiap doa dan sujudku
Wanita yang sering menangis karena kabarmu yang tak jua menghampiriku
Wanita bodoh yang terbudakkan oleh cinta dalam diri
Seperti tak laku pada lelaki
Ya benar itulah AKU ...

# KALA ITU
kala itu kau menggenggamku
seraya berbisik kau takan tinggalkanku
Kau belai rambut panjangku
Seakan sang waktu takan pernah memisahkan kau dan aku
Kala itu Senyum manismu masih jadi milikku
Mata indah itu pun hanya menatapku
Hanya saja sayang, KALA ITU ...

#BERTEMU
Kujalani hari seperti hari biasa
Aktivitas padat dan ruwet jadi makanan pokok
Kesibukan buat aku sedikit lupa kamu
Meski setiap malam aku tetap berselimut rindukanmu
Hari ini aku tak harapkan bertemu
Sering ku mencarimu tapi tetap tak jua temu
Sampai aku hampir menyerah mencarimu
Akhirnya aku mendapat nikmat dari Tuhanku
Dipertemukan denganmu dikampus
Bahagia ragaku perih hatiku
Meski sudah tak ada sapaan lagi
Sudah tak ada cerita lagi
Tapi aku tetap bahagia setelah lama menanti untuk bertemu kamu
Dan aku sebut ini Hadiah Tuhan atas lelahku

#MATA
Mata tak pernah bisa berbohong
Dan faktanya demikian
Meski tak saling tegur sapa
Namun mata saling menatap dengan hangat
Seakan kita tak bisa bohongi diri
Bahwa kita masih saling peduli
Mata tak bisa berbohong
Saat mulut tak lagi dipercaya
Saat mulut telah berdusta dan banyak noda
Mata satu bagian yang dapat kita percaya
Binar binar mata berikan berjuta makna



Komentar

Postingan populer dari blog ini

tugas tafsir ayat al-hasyr ayat 7

PAJAK/FA’I (Tafsir Surat Al-Hasyr (59) Ayat 7)                             Diajukan untuk memenuhi salah satu tugas Tafsir Ayat-Ayat Ekonomi Dosen Pengampu : Yusup Azazy, S.Ag, MA Disusun Oleh Kelompok IX v   Adnan Akbar                     (1153020011) v   Dede Riris Karina             (1153020036) v   Desi Ratna Wulan           (1153020038) v   Neng Yeni Srilestari        (1153020053) JURUSAN MUAMALAH FAKULTAS SYARIAH DAN HUKUM UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG 1438 H/2016 M DAFTAR ISI KATA PENGANTAR ........................................................................................................        ii DAFTAR ISI ......................................................................................................................       iii BAB I PENDAHULUAN ..................................................................................................        1 A.      Latar Belakang ..........

makalah proses manajemen risiko

BAB I PENDAHULUAN A.     Latar Belakang Dalam kehidupan sehari-hari kata “resiko” seringkali kita dengar dan sudah biasa dipakai dalam percakapan sehari-hari oleh kebanyakan orang. Resiko merupakan bagian dari kehidupan kerja individual maupun organisasi. Aktivitas suatu badan usaha atau perusahaan pada dasarnya tidak  dapat dilepaskann dari aktivitas mengela resiko, begitupula dalam dunia perbankan. Resiko berhubungan dengan ketidakpastian, ini terjadi karena kurang atau tidak tersedianya cukup informasi tentang apa yang akan terjadi. Sesuatu yang tidak pasti dapat berakibat menguntungkan atau merugikan. Namun resiko yang merugikan inilah yang harus diatasi atau diminimalisir oleh suatu perusahaan. Resiko tentu saja harus dikelola karna mengandung biaya yang tidak sedikit. Resiko dapat dikurangnni dan bahkan dihilangkan melalui manajemen resiko. Peran dari manajemen resiko diharapkan dapat mengantisipasi risiko-risiko yang akan terjadi, adapun proses dari manajemen resiko

Makalah Akad-akad terlarang

BAB I PENDAHULUAN A.     Latar Belakang Masalah Manusia tidak dapat terlepas dari orang lain dalam memenuhi segala macam kebutuhannya. Karena manusia merupakan makhluk sosial. Maka dalam setiap kegiatannya itukah adanya akad. Akad adalah alat paling utama dalam sah atau tidaknya kegiatan muamalah dan juga akad menjadi tujuan akhir dari muamalah. Namun tak banyak orang yang tahu mengenai sah atau tidaknya akad yang dilakukan. Diperbolehkan atau mungkin dilarangkah akad yang dilakukan tersebut. Jika akad yang kita lakukan diperbolehkan maka kegiatan muamalah tersebut menjadi sah hukumnya. Namun jika sebaliknya, maka hukumnya bisa menjadi haram. Akad yang terlarang itu bisa jadi awal mulanya halal namun ada unsur-unsur yang membuatnya menjadi haram. Akan tetapi banyak orang diluar sana yang kurang peduli dengan akad-akad larangan. Bahkan sebagian melakukan kegiatan tersebut berulang-ulang. Hal ini mengakibatkan hidup yang kurang berkah bahkan mendapat dosa dari akad yang dilaku